PTPN XII Angkat Potensi Kawasan Wisata Agro Wonosari

 1,473 total views,  2 views today

Malang – Meskipun keberadaannya sudah ada sejak lama, namun nama kebun teh Wisata Agro Wonosari (WAW) sebagai salah satu destinasi wisata di Kabupaten Malang nampaknya masih belum banyak dikenal oleh para wisatawan.

Kurngnya promosi dan informasi menjadi penyebab sedikitnya kunjungan wisatawan ke tempat wisata yang berada di bawah kaki gunung Arjuna tersebut.

Hal inilah yang kemudian melatarbelakangi PT Perkebunan Nusantara (PTPN) XII sebagai pengelolasekaligus pemilik kebun teh Wonosari berinisiatif menggelar WAW Festeaval untuk mempromosikan kembali WAW sebagai alternatif tempat wisata di Malang raya yang layak untuk dikunjungi.

“Malang memang memiliki tempat wisata yang lengkap, tapi WAW adalah satu-satunya wisata alam kebun teh yang ada di Kabupaten Malang,” ujar Manajer PTPN XII kebun teh Wonosari, Nelson Limbong, saat ditemui di salah satu kafe di Kota Malang, Senin (4/11/2019).

Diakui Nelson, meskipun sebenarnya tempat wisata kebun teh Wonosari sudah ada sejak lama dan memiliki banyak potensi alam, namun nyatanya masih banyak masyarakat yang belum pernah datang ke sana. Bahkan mungkin ada masyarakat yang belum tahu apa itu Wonosari dan ada dimana.

Oleh karenanya sebagai salah satu wujud BUMN hadir untuk negeri, PTPN XII menghadirkan event WAW Festeaval untuk rebranding WAW dengan kemasan dan fasilitas baru yang bisa dinikmati para wisatawan. Karena menurutnya Wisata Agro Wonosari tidak kalah dengan wisata yang ada di Kota Batu.

“Selain menawarkan pemandangan alam yang indah, melalui event WAW Festeaval, pengunjung yang akan diberikan edukasi berbagai informasi terkait teh. Mulai dari budidaya teh, proses panen, cara minum teh hingga khasiat teh bagi kesehatan itu seperti apa. Kami juga ingin membudayakan gerakan gemar minum teh kepada masyarakat,” tandasnya.

Menurutnya, ke depan pihaknya juga akan menggandeng berbagai UMKM yang ada di sekitar WAW agar tidak hanya dilewati saja oleh wisatawan, tapi juga menjadi tujuan wisatawan untuk membeli oleh-oleh.

“Di sekitar WAW ada beberapa UMKM seperti perajin cobek dan sandal. Nantinya akan kita ajak mereka kerjasama untuk memajukan perekonomian mereka,” sebutnya.

Lebih lanjut disampaikan Nelson, WAW Festeaval digelar selama dua hari pada 7-8 Desember, diramaikan oleh Bazar Expo UMKM dan berbagai hiburan serta lomba.

“Akan ada WAW Got Talent, Loma Fotografi, Kreasi Teh, Fun Bike, Tea Walk dan Ngeteh bersama,” pungkasnya.

Source: https://www.cendananews.com/2019/11/ptpn-xii-angkat-potensi-kawasan-wisata-agro-wonosari.html