Beri Kuliah Tamu di Unej, Direktur PTPN XII: Ini Arah Lulusan Fisika

 10,093 total views,  1 views today

Pintu gerbang masuk Universitas Jember.
Pintu gerbang masuk Universitas Jember. (SURYA.co.id/SRI WAHYUNIK)

KOMPAS.com – Jurusan Fisika FMIPA Universitas Jember (Unej) menggelar Kuliah Tamu dengan menghadirkan Siwi Peni, S.Si., M.M., selaku Direktur PT. Perkebunan Nusantara XII Jawa Timur, Jumat (16/9/2022).

Tema yang diangkat ialah “Quo Vadis lulusan Fisika ingin dan bisa kemana saja?” ini dilaksanakan dalam 2 sesi yakni sesi berbagi dan sesi pertanyaan.

“Quo Vadis” merupakan sebuah kalimat dari bahasa Latin yang diterjemahkan secara harfiah berati “kemana kau pergi?”.

Tema ini diambil untuk memberikan motivasi bagi mahasiswa dalam menentukan arah setelah menyelesaiakan studi di Fisika.

Dalam sesi berbagi, Siwi Peni menceritakan pengalamannya dalam meraih cita-cita hingga pada akhirnya dapat berdiri di titik saat ini.

“Cita-cita dan tujuan adalah hal yang sangat penting dalam meraih kesuksesan. Tanpa cita-cita dan tujuan yang jelas maka kesuksesan tidak akan dapat diraih,” ujarnya dikutip dari laman Unej.

Pada kesempatan itu, Siwi juga bercerita bahwa saat kuliah ia ingin membeli kompor gas 4 tungku dan mesin cuci setelah lulus.

Dari kenangan itu ternyata mampu mengantarkan dirinya berada di titik yang sekarang. Siwi Peni juga menceritakan berbagai kesulitan dan juga kegagalan dialami yang dijadikan cambuk untuk terus maju.

Karena itu, ia mengajak peserta kuliah tamu khususnya mahasiswa fisika untuk tidak terjebak dalam lingkungan pekerjaan fisika saja.

Hal itu bisa terlihat dalam bidang yang kini beliau geluti dengan notabene seorang lulusan fisika. “Lulusan fisika tidak hanya dapat bekerja dalam bidang fisika saja melainkan dalam berbagai bidang,” tandasnya.

Dekan FMIPA UNEJ Drs. Achmad Sjaifullah, M.Sc, Ph.D., dalam sambutannya menyampaikan agar seluruh peserta bisa menyimak dan meneladani sosok Siwi Peni yang menginspirasi.

“Ibu Siwi Peni menjadi contoh nyata bagaimana lulusan fisika dapat terus berkarir dalam lingkup yang luas,” katanya. Baca juga: Ini Cerita Mahasiswi Unej Jadi Laskar Rempah, Bisa Naik Kapal Latih TNI AL Adapun acara diikuti oleh mahasiswa fisika dari berbagai angkatan dan juga dosen Jurusan Fisika FMIPA.

Sumber: https://www.kompas.com/edu/read/2022/09/25/102700671/beri-kuliah-tamu-di-unej-direktur-ptpn-xii–ini-arah-lulusan-fisika